Review Pengabdi Setan 2: Communion - Trailer

Review Pengabdi Setan 2: Communion - Trailer

 


Film pertama Pengabdi Setan di tahun 2017 lalu cukup terbilang sukses di tanah air sekaligus membangkitkan nuansa perfilm-an Horror Indonesia lebih bergairah - katanya.

Saya termasuk orang yang mengikuti premiernya kala itu di salah satu Bioskop di Jogja. 

Film yang merupakan garapan ulang film lawas dengan judul yang sama ini membawa nuansa baru yang lebih segar namun tidak banyak mengganti garis besar alur cerita. Menawarkan terror mencekam dan gelap dengan banyak mayat hidup yang menurut saya pribadi justru merusak kengerian dari sepanjang alur cerita. 

Danyang saya lihat dari sepanjang film Pengabdi Setan yang rilis di tahun 2017, banyak sekali saya temukan adegan-adegan yang menjiplak dari film horror barat. Entah itu kebetulan atau memang mengambil inspirasi dari sana.

Masih dipegang oleh Joko Anwar si ahli Film Horror Indonesia, sequel Pengabdi Setan yang berjudul Communion yang mulai ditonton per 4 Agustus 2022 ini adalah terusan dari Pengabdi Setan yang rilis di tahun 2017 dengan masih berfokus pada cerita yang dialami satu keluarga yang mengalami penuh teror di tempat tinggal baru.

Dengan tinggal ditempat baru yang merupakan rumah susun, keluarga ini beranggapan bahwa dengan tinggal bertetangga dengan banyak orang merupakan pilihan terbaik supaya ada yang membantu ketika mereka mengalami masalah. Yang belakangan kemudian mereka menyadari bahwa tinggal bertetangga dengan orang asing yang mereka tidak tahu asal usulnya juga merupakan situasi yang kurang menguntungkan.

Sejauh ini yang saya tonton baru hanya trailer dan clipnya yang seharusnya mereka memberikan potongan penuh gairah dan mengundang rasa penasaran dari sisi penonton. Dengan begitu ada hasrat untuk kemudian bergegas menonton dan menikmati pertunjukan. 

Tapi...

Yang saya lihat dari trailer nya justru membingungkan. Mulai mempertanyakan si Bapak yang mulai mencurigakan dan adanya penampakan sosok 2 pocong dalam kegelapan. 

Cerita ini disuguhkan dalam balutan nuansa 80 an tapi tidak saya sadari sejak scene pertama muncul di trailer ini. Entah apa yang kurang. 

Trailer cukup random dengan dialog karakter si anak laki-laki dan perempuan yang merupakan bintang utama dalam film ini, kemudian dilanjutkan dengan munculnya si bapak gondrong penyelamat bangsa yang ingin mencegah adanya kejadian buruk di rumah susun tempat keluarga kecil ini tinggal. Dan ... Pocong ! dua buah pocong muncul dalam kegelapan, dilanjut penampakan si Ibu yang tidak tampak mukanya dan kemudian menjerit jerit. Berisik sekali.


Bagi saya yang belakangan kurang percaya dengan horror, nuansa di trailer ini kurang mengundang minat saya untuk mencari tahu sebenarnya apa yang terjadi dan kenapa si Bapak dari keluarga ini menjadi sangat mencurigakan, cuma sepertinya saya akan tetap mencari tau apa yang ditawarkan dari film ini. Apakah benar-benar mencekam, menjiplak atau tidak, terkuak atau tidak dan pesan apa yang ingin disampaikan si penulis dan sekaligus sutradara dari Pengabdi Setan 2 ini.

Dan artikel ini akan saya update di artikel selanjutnya mengenai Review Pengabdi Setan 2: Communion di artikel saya selanjutnya. 

Dan dibawah ini merupakan official trailer dari Pengabdi Setan 2 yang bisa anda saksikan.